Feeds:
Posts
Comments

Dalam video di atas, diajarkan cara menggunakan “Nakereba Narimasen”, yang berarti “harus”. Berikut ini adalah cara merubah bentuk kata kerja untuk menyatakan keharusan:

Continue Reading »

Untuk membuat perbandingan, misalnya: antara dua benda tertentu, kita dapat menggunakan beberapa bentuk kalimat berikut ini:

Bentuk 1: <A>より、<B>のほうが <kata sifat> です。

Bentuk 2:  <A> は、<B>より、<kata sifat> です。

Dalam hal ini, <A> dan <B> adalah dua benda yang dibandingkan menurut sifat tertentu (misalnya: lebih tinggi, lebih berat, lebih cepat dsb.).

Contoh:

パリの エッフェルとうより、とうきょうタワーのほうが たかいです。

Dibanding Menara Eifel di Paris, Tokyo Tower lebih tinggi.

とうきょうタワー、パリの エッフェルとうより、たかいです。

Tokyo Tower, dibanding Menara Eifel di Paris, lebih tinggi.

Untuk membuat pertanyaan yang melibatkan perbandingan, kita dapat menggunakan bentuk berikut ini:

<A>と<B>と、どっちらが <kata sifat> ですか

Contoh:

おうさんとちんさんとどっちらがせがたかいですか

Antara Oo-san dan Chin-san, siapakah yang lebih tinggi?

 

Kata とおもいます digunakan untuk mengekspresikan opini, pendapat atau ide kita terhadap suatu topik. Dalam kalimat, topik yg sedang kita tanggapi diletakkan sebelum partikel と.

Contoh:

マリアさんはパーティーにくるとおもいます

Maria-san berpikir untuk datang/hadir di pesta.

Dalam kalimat pada contoh di atas, topik yang ditanggapi adalah くる atau lengkapnya パーティーにくる . Jadi topik ini berbentuk kata kerja (くる = datang). Jika yang menjadi topik tanggapan adalah Kata Kerja, bentuk yg digunakan adalah Plain Form, dalam hal ini: くる. Jika topiknya berbentuk kata sifat, maka bentuk yang digunakan tergantung kata sifat tsb, apakah i-adj atau na-adj.

Contoh:

あしたのテストはむずかしいとおもいます

Saya pikir ujian besok akan sulit

Dalam contoh di atas, kata sifat yang digunakan adalah むずかしい (sulit) dan termasuk kata sifat i-adj. Sebagaimana pada contoh, kata sifat i-adj langsung diletakkan sebelum partikel と. Bagaimana jika kata sifat-nya termasuk na-adj?

Contoh:

あしたのテストはかんたんとおもいます

Saya pikir ujian besok akan mudah

Pada contoh di atas, kata sifat yang digunakan adalah かんたん (gampang) yang termasuk kata sifat na-adj. Seperti pada contoh kalimat di atas, jika yang digunakan adalah na-adj, partikel だ diletakkan di antara kata sifat dan partikel と.

Partikel だ juga digunakan jika topik yang ditanggapi adalah kata benda.

Contoh:

あのひとはフィリピンのひとともいます

Saya pikir orang itu adalah orang Filipina.

Pada contoh di atas, yang menjadi topik adalah kata benda: ひと(orang), atau lengkapnya: フィリピンのひと (orang Filipina).

Untuk kalimat-kalimat negatif, apapun bentuk kata dari topik kalimatnya (kata kerja, kata sifat (na/i) atau kata benda), kata とおもいます langsung ditambahkan sesudah bentuk negatif dari kata tersebut.

Contoh:

Kata kerja negatif:マリアさんはパーティーにこないとおもいます (positif: くる, negatif: こない)

Kata sifat i-adj negatif: あしたのテストはむずかしじゃないとおもいます (positif: むずかしい, negatif: むずかしじゃない)

Kata sifat na-adj negatif: あしたのテストはかんたんじゃないとおもいます (positif: かんたん, negatif: かんたんじゃない)

Kata benda negatif: あのひとはフィリピンのひとじゃないともいます (positif: ひと, negatif: ひとじゃない)

Untuk mengaitkan dua kata sifat yang memiliki arti yang sejajar (Contoh: orang itu baik dan ceria) dalam kalimat, kita menggunakan: くて dan で. “くて” digunakan jika kata sifat yg pertama adalah いけいようし, sedangkan “で” digunakan jika kata sifat pertama adalah なけいようし.

Contoh:

りんさんの へやは ひろくて あかるいです。

Kamar Lin-san luas dan terang.

くまもとは しずか あんぜんです。

Kumamoto tenang dan aman.

Selain “くて” dan “で”, kita dapat pula menggunakan kata “それに” (dan lagi, lagipula, selain itu).

Contoh:

 あたらしてにんは まじめです。それに、しごとが はやいです。

Karyawan baru rajin.  Dan lagi, kerjanya cepat.

Jika kedua kata sifat bertentangan arti, misalnya: “orang itu baik, tapi pendiam“, kita menggunakan kata “でも”.

Contoh:

がっこうの べんきょうは たいへんです。でも、まいにち たのしいです。

Pelajaran sekolah sulit. Tapi setiap hari menyenangkan.

 

Berikut ini adalah daftar kata sifat beserta lawan katanya:

i-adjective

Bhs.Jepang Bhs.Indonesia
ちかい とおい  dekat jauh
 ひろ せまい  luas sempit
 あたらし ふるい  baru lama
あかるい くらい  terang, riang gelap
 たかい やすい  mahal murah
たかい ひくい  tinggi rendah
 ながい みじかい  panjang pendek
 おおい すくない banyak sedikit
ふとい ほそい tebal tipis
あつい さむい panas dingin
あたたかい すずしい hangat sejuk
 あつい つめたい panas dingin
 むずかしい やさしい sulit mudah
おもしろい つまらない menarik tidak menarik
 たのし つまらない  menyenangkan membosankan
いい わるい bagus jelek

na-adjective

Bhs.Jepang Bhs.Indonesia
 べんり(な) ふべん(な)  praktis tidak praktis
あんぜん(な) きけん(な) aman  berbahaya
 すき(な) きらい(な) suka tidak suka
じょうず (な) へた(な) pintar bodoh
しずか(な) にぎやか(な) hening meriah

Ada dua jenis けいようし(kata sifat /adjective) dalam bahasa Jepang:

  1. i-adjective
  2. na-adjective

i-adjective (いけいようし)

i-adjective selalu diakhiri dengan “~i”. Contoh: あたらしい、あたたかい、ふるい、すずしい
Kata “きれい” tidak termasuk kelompok i-adjective karena i-adjective tidak diakhiri dengan “ei”. Berikut ini adalah daftar beberapa kata i-adjective yg umum digunakan:

あたらしい baru

ふるい lama

あたたかい hangat

すずしい agak dingin/sejuk

あつい panas

さむい dingin

おいしい enak

まずい tidak enak

おおきい besar

ちいさい kecil

おそい lambat

はやい cepat

おもしろい menarik

つまらない bosan

くらい gelap

あかるい terang

ちかい dekat

とおい jauh

ながい panjang

みじかい pendek

むずかしい sulit

やさしい mudah

いい bagus

わるい jelek

たかい tinggi, mahal

わかい muda

やすい murah

うるさい bising

いそがし sibuk

Anda dapat menghafal kata-kata di atas dengan menggunakan flashcard berikut ini:
Quizlet.com, home of free online educational games

na-adjective(なけいようし)

Berikut ini adalah daftar kata2 sifat yang termasuk na-adjective:

いじわるな jahat

しんせつな baik

きらいな tidak suka

すきな favorite

しずかな hening

にぎやかな meriah

きけんな berbahaya

あんぜんな aman

べんりな praktis

ふべんな tidak praktis

きれいな cantik

げんきな sehat

じょうずな terampil, pintar

ゆうめいな terkenal

ていねいな sopan

しょうじきな jujur

がんこな keras kepala

はでな sombong

Anda dapat menghafal kata-kata di atas dengan menggunakan flashcard berikut ini:

Perhatikan kata-kata sifat yang menyatakan ukuran temperatur:
  1. Untuk Cuaca:
    • Hangat = あたたかい
    • Panas = あつい
    • Sejuk = すずしい
    • Dingin = さむい
  2. Untuk minuman/makanan:
    • Panas/Hangat = あつい
    • Dingin = つめたい

Perbedaan いけいようし dan なけいようし

Perbedaan yang paling umum adalah:

  1. いけいようし biasanya diakhiri dengan “ーい” . Contoh: かわいい、おおき、ちさい.
  2. なけいようし biasanya diakhiri dengan vowel lain atau “ん”. Contoh:  たいへん、にぎやか. Pengecualian pada: すき、きらい、げんき.

Dari penulisan katanya, anda dapat melihat dengan jelas perbedaan antara いけいようし dan なけいようし:

  1. いけいようし: Biasanya diawali dengan satu karakter KANJI, dilanjutkan dengan paling tidak satu karakter HIRAGANA dan/atau diakhiri dengan karakter “い”. Contoh: 近い(ちかい).
  2. なけいようし: Biasanya ditulis dengan dua karakter KANJI. Contoh:  綺麗 (きれい).

Perbedaan dapat dilihat pula dalam pengalimatan. Untuk  いけいようし, kata sifat dapat langsung diletakkan sebelum kata benda, Contoh: あたらしいくつ (sepatu baru). Untuk なけいようし, karakter “な” diletakkan sebelum kata benda. Contoh: げんきこ(anak yang sehat/enerjik).

Partikel は(wa)

Partikel は digunakan sebagai penanda topik kalimat. Topik dalam sebuah kalimat adalah hal utama yg ingin dikatakan melalui kalimat itu.

Contoh:

わたしがくせいです: saya adalah seorang pelajar

にほんごおもしろいです: Bahasa Jepang itu menarik

Partikel は biasanya digunakan untuk menandai suatu topik yang sudah pernah diperkenalkan dalam pembicaraan, atas sesuatu yang sudah familiar bagi pembicara maupun pendengar. Ketika sebuah topik baru dikemukakan, biasanya digunakan partikel が.

Contoh:

むかしむかし、おじいさんすんでいました。おじいさんとてもしんせつでした。

Mukashi mukashi, ojii-san ga sundeimashita. Ojii-san wa totemo shunsetsu deshita.

Pada suatu ketika, hiduplah seorang tua. Orang tua ini sangat baik hatinya.

Perhatikan pada kalimat pertama contoh di atas, ketika おじいさん dikemukakan untuk pertama kalinya, digunakanlah partikel が. Pada kalimat kedua, おじいさん telah menjadi topik kalimat dan ditandai dengan partikel は.

Partikel の biasanya digunakan untuk menyatakan kepunyaan/kepemilikan, seperti penggunaan apostrope+s [‘s] pada bahasa Inggris. Partikel の menunjukkan bahwa kata-benda sebelum partikel tersebut memiliki kata-benda sesudahnya.

Contoh:

A: これは だれ ほんですか  — Ini buku milik siapa?

B: わたし ほんです — Buku milik saya.

Jika kata-benda sesudah partikel の cukup jelas bagi pembicara maupun pendengar, kata-benda tersebut dapat ditiadakan.

Contoh:

あれはわたしの「くるま」です

Itu [mobil] milik saya

Selain menyatakan kepunyaan, partikel の digunakan juga untuk menyatakan posisi atau lokasi.

Contoh:

つくえうえ — di atas meja
いすした — di bawah kursi
がっこうとなり — di sebelah sekolah
こうえんまえ — di depan taman
わたしうしろ — di belakang saya

Partikel の dapat digunakan berkali-kali dalam sebuah kalimat. Urutan yang digunakan dari kiri ke kanan menunjukkan urutan dari yang lebih general ke yang lebih spesifik.

Contoh:

かれはおさかだいがくにほんごせんせいです

Dia adalah guru bahasa Jepang Universitas Osaka

Sebagai penutup artikel ini, berikut saya tambahkan beberapa contoh kalimat yang menggunakan partikel の:

わたしのあねはとうきょにすんでいます — Kakak perempuan saya tinggal di Tokyo

わたしのかばんのなかにかぎがあります — Kuncinya ada di dalam tas saya

こちらはともだちのけいこさんです — Ini teman saya Keiko-san

べんごしのたなかさんはいつもいそがしそうです — Pengacara Tanaka-san selalu kelihatan sibuk

Buat anda yang mahasiswa, dalam percakapan sehari-hari pasti sering ditanyakan mengenai:

身分(みぶん): Status

学部(がくぶ):  Department (jurusan)

専門(せんもん):  Major (bidang studi)

Misalnya dalam memperkenalkan diri:

初めまして、わたしはアルウィンです

インドネシャからきました

身分だいがくいんせいです

学部工学部(こうがくぶ)です

専門電子工学(でんしこうがく)です

Terjemahan kata2 tertentu:

だいがくいんせい = Mahasiswa pasca sarjana (Graduate student)

工学部 =  Teknik (Engineering)

電子工学 = Teknik Elektro (Electrical Engineering)

Kata-kata berikut ini sangat umum digunakan untuk menyapa seseorang:

おはようございます =  Selamat pagi

こんにちは = Selamat siang

こんばんは = Selamat malam

すみません = Permisi (Excuse me), maaf

しつれいします = Selamat tinggal (biasanya kepada orang yang lebih senior)

じゃ、また = Sampai nanti (kepada teman)

Untuk menghafalkan kata-kata di atas, cobalah menggunakan flashcard di bawah ini: